Notifikasi
Tidak ada notifikasi baru.

Kemenpora RI Mewakili Menpora Hadiri Puncak Haul ke-130 Syekh Nawawi Al Bantani: Mendorong Pemuda Meneladani Pemikiran Ulama

Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) melalui Asisten Deputi Kepeloporan Pemuda pada Deputi Bidang Pengembangan Pemuda,...

Kemenpora RI Mewakili Menpora Hadiri Puncak Haul ke-130 Syekh Nawawi Al Bantani: Mendorong Pemuda Meneladani Pemikiran Ulama

Kemenpora RI Mewakili Menpora Hadiri Puncak Haul ke-130 Syekh Nawawi Al Bantani: Mendorong Pemuda Meneladani Pemikiran Ulama
sumber : https://www.kemenpora.go.id/

Kabar Harian - Serang - Kementerian Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Kemenpora RI) melalui Asisten Deputi Kepeloporan Pemuda pada Deputi Bidang Pengembangan Pemuda, Zainal Aminin mewakili Menteri Pemuda dan Olahraga Republik Indonesia (Menpora RI), menghadiri puncak peringatan Haul ke-130 Syekh Nawawi Al Bantani di Pondok Pesantren Annawawi Tanara, Serang, Banten.

Zainal Aminin, Asdep Kepeloporan Pemuda, berharap agar pemuda-pemudi Indonesia dapat mengambil teladan dari pemikiran-pemikiran Syekh Nawawi Al Bantani melalui peringatan Haul yang ke-130 ini.

"Diharapkan bahwa pemuda-pemudi Indonesia dapat mengambil contoh dari apa yang telah dilakukan oleh Syekh Nawawi, karena beliau merupakan seorang ulama yang banyak dihormati di seluruh Nusantara dan negara-negara lain. Kapasitas dan pengaruh beliau sudah internasional dan luar biasa," kata Zainal Aminin setelah mengikuti rangkaian acara haul pada Jumat (19/5) malam.

Zainal berharap agar pemuda-pemudi Indonesia juga dapat mempelajari ilmu agama guna membentuk karakter pemuda yang kuat di masa depan. Kemenpora, lanjutnya, memiliki tanggung jawab yang sesuai untuk membentuk karakter pemuda.

"Kami di Kemenpora berharap agar pemuda-pemudi Indonesia dapat belajar ilmu agama untuk membentuk karakter pemuda yang lebih baik dan tangguh. Di Kemenpora, terdapat Asdep-Asdep yang bertugas dalam pembentukan anak muda, seperti Asdep Karakter Pemuda," ungkapnya.

Menurutnya, sebagian besar program-program besar yang dilakukan oleh Kemenpora telah mencakup pemikiran masa depan yang diwariskan oleh Syekh Nawawi Al Bantani.

"Dengan demikian, apa yang telah dilakukan dan program-program Kemenpora telah mencakup pemikiran-pemikiran yang dulu dilakukan oleh Syekh Nawawi. Jadi, sudah tepat," kata Zainal Aminin, yang masih memiliki garis keturunan dari salah satu putri Syekh Nawawi Al Bantani, Nyi Nafisah.

Peringatan Haul ke-130 Syekh Nawawi Al Bantani ini telah berlangsung selama lima hari sejak tanggal 15 Mei lalu. Beberapa acara telah diadakan, seperti musabaqoh qiroatul qutub, dzikir akbar, khotmil Quran, dan tabligh akbar.

Pada puncak peringatan Haul ke-130 Syekh Nawawi Al Bantani ini, terdapat juga acara bershalawat yang dipimpin oleh Wakil Presiden Ma'ruf Amin dan Habib Syech Bin Abdul Qadir Assegaf.

Turut hadir dalam peringatan Haul ke-130 Syekh Nawawi Al Bantani, Menko Polhukam Mahfud MD, Wamenag Zainut Tauhid Sa'adi, dan Gubernur Jawa Timur Khofifah Indar Parawansa.
Kemenpora News Syekh Nawawi Al Bantani
Gabung dalam percakapan
Posting Komentar